Pesatnya perkembangan teknologi saat ini sangat membantu masyarakat terutama dalam mempermudah akses informasi dan teknologi yang diinginkan melalui internet. Sosial media merupakan salah satu faktor yang sangat berpengaruh terhadap minat beli konsumen, karena pada saat ini banyak masyarakat yang sudah aktif di internet sehingga penyebaran informasi tentang produk lebih mudah untuk diketahui da…
Penelitian ini membahas mengenai akuntansi pemilu dalam pelaporan dana kampanye yang terjadi pada partai politik peserta pemilu. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan pemahaman mengenai penerapan akuntansi pemilu untuk menjelaskan terkait pengakuan, penyajian, dan pengungkapan atas transaksi laporan awal dana kampanye (LADK) periode 2023-2024. Lokasi penelitian dilakukan pada DPD Partai …
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan audit operasional fungsi pembiayaan kredit di Bank Mandiri Kota Kediri dan menilai efektivitas pelaksanaan kegiatan perkreditan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan. Pelaksanaan audit operasional di Bank Mandiri dilakukan oleh Satuan Pengawasan Intern (SPI), yang beroperasi secara independen dan bertanggun…
Ayam Geprek Firdaus Wates Kabupaten Kediri merupakan salah satu tempat makan dengan menu utamanya ayam geprek. Ayam Geprek Firdaus memiliki 4 pesaing sejenis di Kecamatan Wates. Agar Ayam Geprek Firdaus dapat bertahan dari pesaing perlu menerapkan model strategi pemasaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui model strategi pemasaran dalam menghadapi persaingan di Ayam Geprek Fird…
Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk menganalisis dan mengetahui bagaimana pengaruh perputaran modal kerja, perputaran piutang, dan perputaran total aset terhadap profitabilitas (Return on Asset) pada perusahaan sub sektor kehutanan dan kertas yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2022. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan mengguanakan data sekunder yang diambil…
Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia Tahun 2024 menuai banyak kontroversi. Salah satu topik utama yang kerap dibicarakan adalah Putusan Mahkamah Konstitusi yang tiba -tiba mengubah frasa pada Pasal 169 huruf q UU Nomor 7 Tahun 2017 mengenai batas usia bagi calon Presiden dan Wakil Presiden. Kendati masyarakat dan juga calon lainnya tidak setuju dengan hal ini, mengubah hasil dari put…
Piutang tak tertagih memiliki cukup resiko yang dapat menyebabkan terjadinya penurunan profitabilitas perusahaan, sehingga hal ini harus diperhatikan oleh setiap perusahaan agar dapat berhati-hati dalam mengelola piutang sehingga tidak menimbulkan kerugian bagi perusahaan. Metode pencadangan adalah metode yang tepat dalam pencatatan piutang tak tertagih pada laporan keuangan. Oleh karena itu pe…
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh variabel bebas yaitu brand ambassador, brand image, dan electronic word of mouth terhadap variabel terikat yaitu minat beli pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan asosiatif kausal. Penelitian ini menggunakan uji regresi linier berganda de…
Penyebaran video asusila disertai tindak pidana pemerasan terhadap anak merupakan suatu kejahatan yang timbul akibat dari perkembangan tekhologi dan komunikasi. Penyebaran video asusila disertai tindak pidana pemerasan merupakan salah satu tindak pidana yang termuat dalam pasal 14 ayat (1) huruf A Undang-undang Nomor 12 Tahun 2022. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan pa…
Sejatinya hukum memiliki tujuan mengatur dan melindungi masyarakat dalam suatu negara. Praktis Hukum dilakukan dengan mengedepankan prinsip – prinsip keadilan, dimana keadilan itu hadir dan mampu mengikat setiap masyarakat yang terlibat. Tidak terkecuali Undang – Undang Perlindungan Konsumen atau juga disebut sebagai UUPK. Pada awalnya, peraturan perundang – undangan ini dibentuk sebagai …
Banyaknya kasus pelanggaran hak asasi manusia mulai berkembang seiring dengan perdaban manusia di dunia, hak asasi manusia yang sering kali dilanggar adalah hak privasi. Pelanggaran terhadap hak privasi manusia termasuk suatu kejahatan, bentuk kejahatan pelanggaran hak privasi ini bermunculan seiring dengan perkembangan zaman. Salah satu contohnya adalah tindakan penguntitan. Istilah pengun…
Pemerasan merupakan suatu kejahatan yang timbul akibat dari meminta barang atau uang dengan ancaman. Pemerasan termasuk dalam Pasal 368 Kitab Undang-undang Hukum Pidana. Maka, muncul rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana penerapan hukum pidana materiil terhadap tindak pidana pemerasan yang dilakukan oleh sepasang suami istri dalam studi kasus di Polres Kediri dan Apa hambatan pi…
Penelitian ini membahas tentang pelaksanaan Pendaftaran tanah Sistematis Lengkap di Desa Ponggok Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri. Desa merupakan suatu perkumpulan yang didalamnya sering terjadi suatu permasalahan, perselisihan atau persengketaan yang basanya disebabkan oleh kesalahpahaman antara manusia satu dengan yang lain, kurangnya informasi dan lain-lain. Salah satunya yang terjadi di Desa…
Penelitian ini membahas penerapan fatwa dewan syariah nasional mui nomor 06/dsn-mui/iv/2000 tentang jual beli istishna terhadap praktik pemesanan produk paket aqiqah ( studi kasus di aqiqah bunayya kediri ). Rumusan masalah ini yaitu Bagaimana Penerapan Praktik Syariah Tentang Jual Beli Isthisna Terhadap Praktek Pemesanan Produk Paket Aqiqah di Aqiqah Bunayya Kediri?, Bagaimana Kendala Atas Pen…
Penelitian ini bertujuan untuk melakukan tinjauan yuridis mengenai akibat hukum akta cerai palsu dalam konteks pernikahan. Fokus penelitian ini adalah pada dua rumusan masalah utama, yaitu pertama, syarat-syarat pernikahan bagi janda atau duda, dan kedua, konsekuensi hukum jika terungkap bahwa akta cerai yang digunakan dalam pernikahan ternyata palsu. Metode penelitian yang digunakan adalah pen…
Penelitian ini mengkaji tentang pertanggung jawaban bank terhadap hilangnya dana nasabah akibat kebocoran data pribadi. Tujuan penelitian ini untuk mengkaji secara mendalam tentang perlindungan hukum bagi nasabah yang dirugikan akibat kebocoran data sehingga menyebabkan hilangnya dana nasabah. Serta mengkaji secara mendalam tentang pertanggung jawaban bank terhadap hilangnya dana nasabah akiba…
Studi ini membahas tentang harmonisasi perlindungan hukum terhadap saksi dan korban berdasarkan The United Nations Convention against Transnational Organized Crime dengan Undang-Undang Nomor 21 tahun 2007 dan perlindungan hukum terhadap korban human trafficking di Myanmar berdasarkan The United Nations Convention against Transnational Organized Crime. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis ha…
Manajemen sumber daya manusia merupakan salah faktor penunjang keberhasilan suatu perusahaan. Sumber daya ini mempunyai tugas untuk mengelola beberapa unsur manusia secara baik, agar diperoleh tenaga kerja yang benar-benar puas akan pekerjaannya. Fokus utamanya adalah pemberian reward ini apakah efektif digunakan untuk menunjang retensi karyawan di Koperasi Pemasaran Usaha Bersama Sapijaya. P…
Dengan pesatnya perkembangan di era modern ini turut berpengaruh dalam perubahan permintaan konsumen atas barang-barang yang ada di pasaran. Adanya hal tersebut membuat banyaknya pelaku usaha yang berlomba-lomba menjual produk untuk melakukan persaingan dalam menarik banyak konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang pengaruh dari variabel Lokasi, Keragaman Produk, dan Store At…
Penelitian ini membahas penerapan mediasi oleh Kepala Desa dalam sengketa wakaf masjid di Dusun Sumoroto Desa Blabak Kecamatan Kandat Kabupaten Kediri. Desa merupakan suatu perkumpulan yang di dalamnya sering terjadi adanya suatu permasalahan, perselisihan atau persengketaan yang bisa disebabkan oleh adanya kesalahpahaman antara manusia satu dengan yang lain salah satunya yaitu sengketa wakaf. …
Penelitian ini mengkaji tentang pelaksanaan diversi terhadap tindak pidana pencurian dengan pemberataan yang dilakukan oleh anak di Polres Kediri Kota. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan diversi dalam menyesuaikan kasus anak yang berhadapan dengan hukum serta hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaannya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitati…
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara simultan dan parsial work-life balance, Kesehatan kerja dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja pegawai. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif karena mengarah kepada metode pengukuran dan sampel untuk menguji variabel dan hipotesis. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Sampel dalam…
Pendidikan adalah kunci utama untuk menunjang kemajuan suatu bangsa dan guru yang merupakan pendidik generasi bangsa adalah pemberi jalan dalam mencapai kemajuan suatu bangsa tersebut melalui penyelenggaraan pendidikan. Akan tetapi, permasalahan mengenai gaji, khususnya bagi guru honorer menjadi suatu hal yang memprihatinkan karena adanya kesenjangan sosial antara guru honorer dengan guru…
Skripsi ini membahas tentang tempat parkir yang berada di Golden Swalayan Kediri. Tempat parkir yang dikelola Golden Swalayan Kediri mengandung Klausula Eksonerasi yang dalam hal ini bertentangan dengan ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Perlindungan Konsumen. Penelitian ini menggunakan metode empiris atau penelitian lapangan, dengan tujuan untuk mendapatkan hasil penelitian dengan semak…
Penelitian ini mengkaji dua aspek, yaitu perlindungan bagi korban dan pertanggungjawaban dari pelaku. Tujuan penelitian ini menganalisis perlindungan hukum terhadap ciptaan yang digunakan sebagai sumber data bagi Artificial Intelligence untuk menghasilkan ciptaan baru dan menganalisis pertanggungjawaban hukum dari penyedia platform berbasis Artificial Intelligence yang melanggar hak cipta orang…
Pencabutan izin persetujuan bangun gedung ini terjadi Di Perum Persada Sayang Kota Kediri. Yaitu penertiban aset milik Dinas Kesehatan Pemprov Jatim di Jalan Veteran, Kelurahan Mojoroto, Kota Kediri akhirnya dilakukan, Senin 5 Juni 2023. Nantinya akan dilakukan pengembangan RSUD Dhaha Husada di lokasi tersebut. Penertiban aset dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur bersama RSUD D…
Penelitian ini bertujuan untuk mengadakan tinjauan yuridis terhadap sanksi hukum bagi pelaku yang menghilangkan asal usul anak serta memeriksa syarat-syarat permohonan pengangkatan anak di Pengadilan Negeri. Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan konsep hukum yang relevan. Rumusan masalah dalam penelitian ini mencakup identifik…
Penelitian ini mengkaji mengenai komparasi pengaturan pemidanaan tindak pidana kekerasan seksual sesama jenis terhadap anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana bentuk pengaturan pemidanaan terhadap pelaku tindak pidana kekerasan seksual sesama jenis terhadap anak berdasarkan hukum positif Indonesia, yang dalam hal ini berfokus pada Undang-Undang perlindungan Anak, yaitu…
Perkembangan SDM atau Sumber Daya Manusia saat ini sangat besar pengaruhnya terhadap Perusahaan. Persaingan bisnis saat ini juga sangat kompetitif dan para pengusaha yang menjalankan usaha mikro maupun makro harus lebih bisa berkembang dan bersaing secara kompetitif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Kompetensi (Z) Memediasi Seleksi (XI) dan Pelatihan (X2) terhadap Kinerja Karyaw…